Dunia Terunik| Aneh |Fenomenal |Nyata

5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia

5 Besar Hiu Paling Mematikan di DuniaPernah lihat keganasan hiu dalam film Jaws? atau dalam Deep Blue Sea?, Sebenarnya hiu jenis apa sih yang paling cocok dengan karakter para penebar teror di lautan itu?. Penasaran?, Anda bisa menyimpulkan sendiri setelah membaca list kami tentang 5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia di bawah ini :







5. Black-tip Shark (Carcharhinus melanopterus)

5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia

Carcharhinus melanopterus atau sering disebut black-tip sharks adalah jenis hiu yang mudah dikenali dengan warna hitam yang mencolok pada setiap siripnya. Pada umumnya ikan ini tersebar di seluruh laut tropis di samudra hindia dan pasifik namun juga terlihat dibagian timur laut mediterania.

Hiu jenis ini termasuk hiu yang berbahaya bagi manusia tercatat sudah 45 serangan dilakukannya kepada manusia dan membunuh 1 manusia diantaranya.

4. Sand Tiger Shark (Carcharias taurus)

5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia

Hiu ini dikenal juga dengan nama Grey Nurse Shark dan merupakan spesies yang terancam punah. Hiu muda yang berkembang di dalam uterus saling memakan sehingga hanya terlahir 1 atau 2 hiu. Untuk membantu perkembangbiakannya, para ilmuwan mengembangkan inseminasi buatan. Hiu ini pemalas dan suka bersembunyi di goa2 saat siang hari, dan menjadi aktif di malam hari untuk mencari makan. Hingga saat ini, tercatat terjadi 64 penyerangan terhadap manusia dan mengakibatkan 2 kematian pada korbannya.

3. Bull Shark (Carcharhinus leucas)

5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia

Bull Shark atau Hiu banteng sering menjelajahi perairan dangkal dan secara tiba-tiba bisa bergerak cepat dan sangat agresif. Mereka hidup dalam suatu teritorial yang dengan ekstrim mereka jaga. Apa saja yang memasuki teritorial mereka akan diserang. Hiu-hiu banteng termasuk dalam spesies yang paling berbahaya bagi manusia. Tercatat 120 serangan telah dilancarkan hiu jenis ini pada manusia 25 diantaranya berakhir dengan kematian sang korban.

2. Tiger Shark (Galeocerdo cuvier)

5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia


Tiger Shark atau Hiu macan merupakan salah satu dari hiu terbesar, dan satu-satunya anggota genus Galeocerdo. Hiu macan dewasa memiliki panjang tubuh berkisar antara 3,25 m hingga 4,25 m, dan berbobot 385 kg hingga 635 kg. Hiu ini banyak ditemukan di samudera tropis dan hangat, terutama di sekitar pulau di tengah Pasifik. Hiu harimau adalah pemburu soliter, dan berburu di malam hari. 


Predator dengan hidung besar dan tumpul ini terkenal dengan reputasinya sebagai pemakan/penyerang manusia. Masalah terbesar dengan hiu ini adalah, mereka tidak membeda-bedakan jenis menu yang mereka akan makan. Apabila mereka menyerang manusia dan melakukan gigitan pertama, mereka kemungkinan akan terus menyerang. Tercatat 158 serangan dan 27 diantaranya menimbulkan kematian bagi manusia yang menjadi korbannya.

1. Great White Shark (Carcharodon carcharias)


5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia

Great White Shark atau Hiu putih merupakan predator terbesar di muka bumi, memiliki rata-rata panjang tubuh sekitar 4.6 meter. Ukuran terbesar Hiu putih yang pernah ditemukan adalah sepanjang 6 meter dengan berat 2,268 kg.

Hiu putih diliputi warna abu-abu pada tubuh bagian atas untuk menyamarkan tubuhnya dengan dasar laut. Hiu putih mendapatkan namanya berdasar warna putih yang melingkupi perut bagian bawah. Hiu putih memiliki bentuk tubuh sangat ideal (streamline), mampu berenang dengan kecepatan sekitar 24 km/ jam seperti layaknya sebuah torpedo. Hiu putih bahkan dapat meloncat ke atas permukaan air dengan cara menerobos ke atas seperti layaknya seekor paus ketika menyerang mangsanya dari bawah air. 

Hiu putih merupakan predator yang mampu beradaptasi dengan baik, mulut mereka terdiri dari 3000 gigi berbentuk segitiga seperti gergaji yang terbentuk dalam beberapa baris. Memiliki penciuman yang tajam untuk mendeteksi keberadaan mangsa dari jarak beberapa kilometer. Bahkan hiu putih memiliki organ tubuh yang mampu merasakan getaran elektromagnetik yang lemah yang dihasilkan hewan lain. Hiu putih mampu mendeteksi setetes darah dalam 100 liter air laut bahkan dalam jarak 5 kilometer lebih. Mangsa utama hiu putih adalah Singa laut, Anjing laut, jenis Paus kecil, Penyu dan bahkan bangkai.

Hiu ini merupakan jenis Hiu yang paling berbahaya bagi manusia. Tercatat ada lebih dari 451 serangan terhadap manusia dan mengakibatkan 65 kematian. Ckckckck, mungkin Jenis hiu inilah yang paling pantas digambarkan dalam film Jaws yang terkenal itu. 

Sekian Tentang 5 Besar Hiu Paling Mematikan di Dunia, Semoga bermanfaat..........


(berbagai sumber)

Kontes SEO